Latihan dasar menggambar dengan Autocad


Latihan menggambar bangun datar merupakan pilihan yang tepat bagi mereka yang ingin mempelajari autocad. Sebagai dasar latihan, objek apa saja bisa dibuat misalnya objek-objek yang ada di sekitar kita seperti gelas, sendok, piring, obeng, botol, batang besi dll. Bangun datar merupakan objek 2D (2 dimensi) yang hanya memiliki 2 sumbu, yakni sumbu X dan Y serta hanya dapat dihitung volume/kubikasinya.

Gambar 00. Objek bangun datar

Dari objek-objek bangun datar yang kita gambar sebagai bahan latihan ini masih dapat kita kembangkan lebih lanjut, misalnya objek-objek ini dapat kita beri dimensi lengkap bahkan sampai mengubahnya menjadi objek 3D (3 dimensi) hingga menghitung volumenya dengan autocad.

Bangun datar bisa sebagai latihan sebagai berikut:

o Persegi 
o Persegi panjang
o Segitiga
o Jajar genjang
o Trapesium
o Belah ketupat
o Layang-layang
o Lingkaran
o Polygon
o Ellips

Latihan menggambar objek-objek tersebut bisa dikembangkan lebih lanjut, seperti.

1. Memberi arsiran pada objek (hatch dan gradient)

2. Memberi dimensi/ukuran secara lengkap

3. Merubah objek 2D menjadi 3D dengan perintah Extrude

Sebelum memulai menggambar beberapa hal yang perlu menjadi perhatian sebagai dasar dari persiapan, diantaranya.

1. OSNAP


OSNAP berfungsi untuk membantu menentukan garis simetris pada objek dan memastikan garis terhubung pada titik yang tepat.

Gambar 01. Pengecekan pengeturan OSNAP
Gambar 01. Pengecekan pengeturan OSNAP
Berikut cara pengaturannya:

1) Klik kanan ‘OSNAP’ pada mouse anda kemudian klik kiri ‘setting’

Gambar 03. Pengecekan pengeturan OSNAP
Gambar 03. Pengecekan pengeturan OSNAP

Hanya beberapa saja yang akan diceklis karena tidak perlu semuanya kalau hanya untuk menggambar 2D. Kemudian setting sesuai kebutuhan kemudian klik ‘OK’.

Gambar 04. Drafting settings OSNAP
Gambar 04. Drafting settings OSNAP

2. Jendela command


Hal berikutnya yang tidak boleh terlewatkan adalah memahami perintah pada jendela command. Jendela command berfungsi sebagai pemandu, memberi arahan kepada operator/penggambar dari awal mulai menggambar sampai dengan selesai. Jendela command berada paling bawah sebelah kiri program.

Gambar 05. Jendela command
Gambar 05. Jendela command

3. Menggambar sketsa


Menggambar sketsa bisa dilakukan di kertas dengan menggunakan sebuah pensil atau pulpen. Selain memulainya dengan sketsa, contoh gambar yang sudah ada pun bisa menjadi gambar referensi dan bisa dijadikan acuan. Diharapkan dengan menggambar sketsa atau gambar referensi akan mempermudah ketika menggambar di autocad.


Keyword: Latihan dasar Autocad, Gambar sketsa, OSNAP, Jendela Command, Bangun datar


Download PDF file [here]

Selanjutnya>>

Posted by degineering
degineering Updated at: 16:55

2 comments:

  1. untuk lebih mendalami dunia gambar menggunakan autocad, bisa jadikan website ini sebagai referensi: draftercad.com
    trims

    ReplyDelete

Thanks for your comment

Flag Counter